(^_^)..SELAMAT DATANG SOBAT CHARINEALLOVERZ..TEMPAT DOWNLOAD GAME DAN SOFTWARE GRATIS,.. (^_^)

Selasa, 26 November 2013

Sky Branding – AirNav Indonesia Siap Mewarnai Langit Nusantara [unofficial]

  Sejak dilantiknya Dewan Direksi LPPNPI (Lembaga Perum Penyelenggara Navigasi Penerbangan Indonesia) telah disebut-sebut nama Air Navigation Indonesia yang disingkat AirNav Indonesia sebagai nama merek (brand) yang akan digunakan secara luas.  Bukan hanya itu, Dewan Direksi juga sudah mulai “mensosialisasi” logo AirNav Indonesia baik secara informal (gambar profil di-social media) maupun melalui sosialisasi LPPNPI di Makassar Air Traffic Service Center (MATSC) dan Kantor Pusat Angkasa Pura I, Jakarta.

Secara resmi, direncanakan LPPNPI berikut nama merek dan logo akan di-launching diacara business gathering LPPNPI di Hotel Borobudur pada saat tulisan ini dipublikasikan 

Menurut kami logo AirNav Indonesia bagus, bermakna dan sangat menarik.  Meskipun beberapa rekan menyebut logo tersebut mirip dengan logo Nasa, namun sebenarnya cukup jauh berbeda.  Kesan mirip karena kedua logo tersebut berbentuk bulat, berlatar belakang warna biru dengan aksen pita merah melintas, namun bila diperhatikan lebih seksama keduanya memiliki perbedaan yang kentara.


   Logo AirNav Indonesia memiliki pita berwarna merah putih (bukan hanya merah) yang dengan cerdas melintas menyiratkan sambungan huruf “A” dan “N” .  Lintasan pita ini kemudian dipotong oleh jalur pesawat origami berwarna putih sehingga kesan huruf A menjadi sempurna.  Dilihat sekilas pun logo AirNav Indonesia bisa dibilang sarat makna. Menurut Dewan Direksi makna atau filosofi lambang LPPNPI (AirNav Indonesia) adalah:
  • Latar belakang berbentuk lingkaran solid ibarat bola dunia yang bermakna bahwa perusahaan ini berkelas dunia dan warna biru melambangkan keluasan cara berfikir dan bertindak.
  • Garis lengkung berwarna putih yang melintang ibarat garis lintang yang mengelilingi bumi, melambangkan perusahaan ini siap bekerjasama dengan semua stakeholder yang terkait
  • Tulisan “AirNav” adalah kependekan dari Air Navigation atau Navigasi Penerbangan yang menunjukkan identitas perusahaan yang menyelenggarakan pelayanan navigasi penerbangan. Terletak di tengah yang berarti harmoni.
  • Pita berwarna merah putih berbentuk huruf “A” dan “N” melambangkan bahwa perusahaan ini didirikan atas dasar persatuan dan kesatuan serta didedikasikan untuk Negara Kesatuan Republik Indonesia.
  • Bentuk pesawat kertas berwarna merah putih yang mengudara melambangkan bahwa perusahaan ini siap membawa Indonesia menuju bangsa yang maju dan disegani oleh dunia Internasional.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar